Pelaksanaan Perekaman Data e-KTP dari 2 April 2012 sampai dengan 24 April 2012 sebanyak 4.029 Wajib KTP atau 5,25% // Alokasi Dana Perimbangan Desa (ADPD) untuk Wilayah Kerja Kecamatan Soreang Tahun Anggaran 2012 jumlahnya mencapai Rp. 2.150.092.000 (pembulatan), ada kenaikan +/- 100% dari ADPD Tahun Anggaran 2011 // Jadwal Perekaman Data e-KTP hanya dari mulai hari Senin sampai dengan hari Sabtu

Minggu, 04 Juli 2010

1.504 Polisi Amankan Porda Jabar XI/2010

Bandung - Sebanyak 1.504 polisi disiapkan mengamankan jalannya pelaksanaan Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar ke XI dan Pekan Olahraga Cacat Daerah (Porcada) Jabar ke III. Kegiatan Porda Jabar XI/2010 digelar di empat daerah yakni Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kota Cimahi, dan Kabupaten Bandung Barat (KBB), mulai 4 hingga 13 Juli 2010.


Pembukaan Porda Jabar XI/2010 berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (4/7/2010) malam. Rencananya akan hadir Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan serta sejumlah pejabat lainnya.

"Dalam pelaksanaan Porda dan Porcada ini, pihak kepolisian menyiapkan 1.504 personil yang terdiri dari beberapa unsur pengamanan," ujar Kapolres Bandung AKBP Hendro Pandowo kepada detikbandung, Minggu (4/7/2010).

Sejumlah personel yang dilibatkan antara lain Polres Bandung 738 personil, Brimob Polda Jabar 105 personel, Kodim 0609 sebanyak 55 personel, Satpol PP 50 personel, Linmas 180 personel, petugas Damkar 10 personel, serta tim kesehatan 116 personel.

Sebanyak 6.054 atlet dari 26 kabupaten/kota di Jabar siap bertarung pada ajang Porda Jabar XI/2010. Pembukaan nanti tidak dilanjutkan dengan pertandingan cabang olahraga (cabor). Sebab, beberapa cabor sudah dipertandingkan sebelum Porda resmi dibuka.
(bbn/bbn)

0 komentar:

Posting Komentar