Bandung, CyberNews. Sebuah kembang api meledak saat pembukaan Porda Jabar XI/2010 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang. Kabupaten Bandung, Minggu (4/7). Peristiwa yang dikira sebagai bagian dari acara itu melukai dua orang dan satu bocah perempuan.
Kejadian itu terjadi tepat pukul 22.00 WIB, saat Gubernur Jabar Ahmad Heryawan meresmikan pembukaan Porda dengan memijit sirine untuk menyalakan puluhan kembang api. Ratusan orang yang hadir di stadion bertepuk tangan dan bersorak setiap kembang api dinyalakan dan mewarnai langit sekitar stadion.
Lima menit berselang, terdengar bunyi ledakan yang sangat keras 'duaaarrr...'. Namun, hal itu membuat tepuk tangan penonton makin riuh dan keras karena mereka mengira, ledakan itu merupakan bagian dari atraksi pembukaan.
Namun setelah pesta kembang api selesai, ribuan tamu undangan sontak kaget saat melihat lubang berdiameter 5 meter di tribun timur atas.
Diketahui, satu kembang api ternyata meledak dan melukai dua orang yang bertugas menyalakan kembang api itu dan mereka langsung dibawa ke RSUD Soreang. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui kondisi terkini maupun identitas kedua korban itu.
Selain mereka, satu bocah perempuan berusia empat tahun yakni, Tika Feriska yang berada di luar stadion terkena pecahan batu dari tembok. Meski tidak mengalami luka yang serius, ia mengalami syok.
Belum ada keterangan resmi Baik dari panitia maupun polisi. Meski ada insiden, acara pembukaan Porda terus dilanjutkan. Gubernur dan Menpora Andi Mallarangeng masih duduk di tempatnya.
0 komentar:
Posting Komentar